Saturday, April 27, 2024
spot_img
HomeNewsAcara KTT G20 di Bali Akan Berkonsep Outdoor di Pantai

Acara KTT G20 di Bali Akan Berkonsep Outdoor di Pantai

Gelaran KTT G20 yang akan diadakan di Bali memberi suasana baru dari sebelumnya. Dari pihak Gubernur Wayan Koster juga telah membuat rencana yakni membuat konsep luar ruangan ataupun outdoor di tepi pantai sebagai salah satu lokasi pertemuan.

Memang dari konsep baru dan berbeda ini masih diperhitungkan aspek-aspek resiko dan juga dari sisi kenyamanan peserta acara KTT G20 tersebut.

Dilansir dari pernyataan Wayan Koster pada Minggu 23/1/2022 menjelaskan bahwa nanti ada suasana di awal pertemuan tidak di sebuah ruangan tetapi di konsep luar ruangan ataupun outdoor tepatnya di tepi pantai.

Saat ini Koster sendiri masih belum bersedia menjelaskan secara detail seperti apa lokasi yang dimaksud. Kemudian dari pendapat Koster sendiri lokasi outdoor tersebut perlu mempersiapkan banyak hal, dan dari peserta juga tidak perlu memakai baju formal seperti pertemuan kenegaraan lainnya.

Wayan Koster juga mengatakan dari pemilihan lokasi luar ruangan tersebut juga sudah menjadi mandat dari Presiden Joko Widodo yang mana agar nantinya Indonesia sebagai penyelenggara KTT G20 memberi suasana baru.

Dari Bapak Presiden sendiri mendapat kepercayaan untuk Presidensi G20 hingga dapat mempersiapkan acara G20 ini sebaik-baiknya. Kemudian ada taste berbeda yang mana sebagai ciri dari Presiden Joko Widodo yang selalu memberi inovasi dan tidak monoton.

Konsep dari acara G20 secara outdoor tersebut sudah disampaikan ketika Jokowi berkunjung ke Bali. Dari pendapat Koster sendiri Jokowi kerap membicarakan kepadanya untuk memberi suasana baru pada acara penting tersebut.

Lebih jauh lagi, Koster juga menjelaskan G20 akan memiliki 150 kali pertemuan hingga pada puncak acaranya pada November 2022. akan tetapi dari materi pertemuan tersebut Koster masih belum mengetahuinya, sehingga masih menjadi wewenang pemerintah pusat.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments