Monday, May 20, 2024
spot_img
HomeUncategorizedTidak Selalu Beri Bencana! Ini Manfaat dari Gunung Api

Tidak Selalu Beri Bencana! Ini Manfaat dari Gunung Api

Banyak kasus mengenai letusan gunung api yang memakan korban jiwa seperti pada letusan Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur.

Dari bahaya awan panas dan letusan Gunung Semeru inilah kita bisa melihat bahwa keganasan dari awan panas bisa memberi dampak besar pada lingkungan sekitar.

Hanya saja ada sudut pandang lain dimana gunung api saat ini banyak memberi manfaat untuk masyarakat sekitarnya terutama dari beberapa aspek kehidupan.

Maka dari itu tidak selalu memberi dampak bencana karena sebuah gunung api ternyata bisa memberi penawaran terbaik bagi lingkungan sekaligus manusia di sekitarnya.

Menjadi Satu Sumber Daya Penghasil Pasir

Banyak konsep dari penambangan pasir masih dilakukan di kaki gunung api. Dari sini sumber daya pasir didapatkan dari letusan gunung api. Sehingga dari bahan material lava dan gugurannya serta awan panasnya juga menghadirkan sumber rejeki melimpah bagi penambang pasir.

Bisa Memberi Satu Spot Wisata Alam

Tidak jarang daftar wisata alam bertema gunung saat ini bisa diperhitungkan sebagai modal tepat untuk meningkatkan taraf ekonomi bagi masyarakat setempat. Maka dari itu jangan selalu beranggapan bahwa gunung api hanya memberi dampak buruk saja bagi masyarakat sekitarnya, tetapi ada konsep dimana manfaat gunung api ini bisa dipakai untuk sumber simpanan pasir cukup besar. Dan menjadi spot wisata alam untuk dijadikan sumber income masyarakat.

Menjadi Sumber Energi

Banyak perusahaan tambang sudah menggali potensi dari sebuah gunung api. Memanfaatkan sumber panas bumi di bawah gunung api ternyata dari semua instrumennya bisa memberi manfaat sebagai sumber energi.

Pada pembangunan sumber energi bersumber pada panas bumi tentu membuat banyak hal menarik bisa didapatkan terutama pada peningkatan taraf ekonomi secara nasional ataupun regional.

Memberi Efek Pada Proses Penyuburan Tanah

Cukup populer dimana material vulkanik dari gunung api bisa memberi efek pada proses penyuburan tanah. Karena itu dari berbagai studi telah memperlihatkan bagaimana material vulkanik gunung api memberi kesuburan lebih baik pada tanah di sekitarnya. Itulah mengapa daerah di sekitar lereng gunung api memiliki tingkat kesuburan cukup tinggi.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments