Tuesday, April 23, 2024
spot_img
HomeBUMNTiket Natal dan Tahun Baru Untuk Kereta Api Bisa Dipesan Hari Ini

Tiket Natal dan Tahun Baru Untuk Kereta Api Bisa Dipesan Hari Ini

INAKINI.COM – PT Kereta Api Indonesia telah menambah jadwal perjalanan kereta api guna menambah layanan masyarakat untuk masa Angkutan Natal dan Tahun Baru 2023.

KAI mengoperasikan 56 kereta api tambahan dengan periode keberangkatan dari 22 DEsember 2022 sampai 8 Januari 2023.

Sedangkan untuk tiket KA tambahan juga bisa dipesan mulai 22 November menggujnakan akses aplikasi KAI Access, ataupun web.kai.id dan channel penjualan online resmi.

Dilansir dari VP Public Relations KAI Joni Martinus menambahkan total KAI telah menambah 513.348 tempat duduk ataupun rata-rata 28.519 tempat duduk per hari.

Baca Juga : Arema FC Kesulitan Dapat Club Licensing Karena Tragedi Kanjuruhan

Deretan kereta api tambahan tersebut sudah tersedia guna menambah perjalanan relasi favorit baik dari Jakarta-Solo ppp, ataupun Bandung-Purwokerto pp, Yogyakarta-Surabaya pp dan rute lainnya.

“KA-KA tambahan di periode Angkutan Natal dan Tahun Bari ini KAI sediakan agar pelangggan lebih mudah dalam menentukan jadwal keberangkatan dari jauh hari. Hadirnya KA-KA tambahan tersebut meperlihatkan kesiapan dari KAI untuk bisa mengadakan sarana transportasi bagi pelanggan yang ingin melakukan perjalanan di masa Nataru, hingga menjadi wujud komitmen untuk bisa melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” kata Joni.

Baca Juga : Result World Cup 2022: Denmark vs Tunisia Beri Hasil Imbang

Sedangkan pada sisi penjualan tiket kereta api reguler Nataru sampai sekarang masih tersedia. Dibuka pada 7 November 2022, bahwa tiket KA jarak jauh di momen Nataru telah berhasil dijual sampai 22 November 2022 sebanyak 184.821 tiket.

Dari total angka penjualan tiket tersebut diprediksi masih terus bertambah. Sebab penjualanm masih terus berlangsung. Dengan kesiapan tersebut KAI berharap masyarakat bisa memesan tiket dari jauh-jauh hari karena tiket KA masa libaur Natal dan Tahun Baru 2023 masih cukup banyak tersedia.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments