Friday, May 17, 2024
spot_img
HomeSportHarapan Nova Widianto, Praveen/Melati Dapat Raih Gelar di Indonesia Badminton Festival 2021

Harapan Nova Widianto, Praveen/Melati Dapat Raih Gelar di Indonesia Badminton Festival 2021

Performa ganda campuran bulutangkis Indonesia, Praveen/Melati masih belum bisa meraih gelar juara di beberapa turnamen. Meskipun mendapat prestasi runner up di ajang Hylo Open 2021 ternyata belum membuat pelatih, Nova Widianto masih berharap lebih banyak dalam ajang Indonesia Badminton Festival 2021 mendatang.

Banyak ulasan dan perhitungan dari performa pasangan ganda campuran Indonesia ini yang mana belum bisa memenuhi target juara di tahun 2021. Beberapa kali permasalahan seperti sering melakukan kesalahan sendiri dan komunikasi kurang baik dengan pasangan bertanding juga menjadi sorotan.

Banyak netizen pun masih menginginkan ganda campuran Indonesia bisa berbicara lebih banyak seperti ganda lainnya. Memang, dalam beberapawaktu terakhir Nova Widianto masih belum memenukan racikan terbaik untuk bisa memberi hasil terbaik ke pasangan ganda campuran ini.

Perjuangan berat dari Praveen dan Melati diharapkan bisa diatasi dengan beberapa teknik ataupun kontrol diri. Sejumlah permasalahan dalam teknik sebenarnya bisa diatasi. Hanya saja komunikasi saat bertanding kemudian konsistensi dalam melakukan serangan juga masih diperhitungkan.

Nova sendiri telah menyatakan sudah ada persiapan sekitar 1.5 bulan dan saat pertama kali datang masih jet lag. Sehingga ada pantauan persiapan kembali di lapangan dengan mencoba seperti apa suasana yang harus dilangsungkan.

Menurut Nova Widianto, permasalahan terbesar dari pasangan ganda campuran ini terletak pada masalah percaya diri. Akan tetapi, Nova merasa yakin secara perlahan Praveen dan Melati bisa terus bangkit. Hingga harapan Nova pada ajang Badminton di BAli mendatang ada gelar yang diambil.

Terdapat tiga rangkaian turnamen besar yang akan dilangsungkan di Indonesia sehingga disebut sebagai Indonesia Badminton Festival 2021. mulai dari Indonesia Masters 2021 yang digelar pada 16-21 November 2021 mendatang.

Kemudian ada Indonesia Open 2021 pada 23-28 November 2021 mendatang. Terakhir terdapat ajang BWF World Tour Finals 2021 yang akan dilangsungkan pada 1-5 Desember 2021. Dari tiga rangkaian turnamen tersebut akan dilangsungkan di Nusa Dua Bali Indonesia. Publik tuan rumah pastinya ingin melihat para atlet terbaik bulutangkis tanah air bisa mendapat gelar juara paling banyak.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments