Sunday, May 5, 2024
spot_img
HomeTechnologyTerungkap, Penyebab Facebook, Instagram dan WhatsApp Down

Terungkap, Penyebab Facebook, Instagram dan WhatsApp Down

Para pengguna internet di berbagai belahan dunia dibuat heboh karena Facebook, Instagram dan WhatsApp tidak dapat diakses pada Senin malam (4/10/2021).

Setelah mencari informasi terbaru dari berbagai sumber, terungkap bahwa masalah pada Domain Name System (DNS) menjadi penyebab down pada Facebook, Instagram dan WhatsApp.

Saat laman Facebook dibuka, muncul pesan: “Situs ini tidak dapat dijangkau. Periksa apakah ada kesalahan ketik di facebook.com. Jika ejaannya benar, coba jalankan Windows Network Diagnostics.”

Selain itu, jika membuka aplikasi Facebook dan Instagram melalui smartphone, akan muncul pesan: “Silakan periksa koneksi internet Anda dan coba lagi nanti.”

Dengan kondisi tersebut, banyak pihak yang mengira-ngira apakah Facebook, Instagram dan WhatsApp sedang maintenance internal, mengalami masalah server atau diserang peretas.

Namun dengan pengujian BleepingComputer, terungkap bahwa terjadi kesalahan konfigurasi DNS atau masalah server sehingga tidak ada respons dari server DNS Facebook, Instagram dan WhatsApp.

Dan saat kabar ini ditulis, Facebook, Instagram dan WhatsApp telah kembali normal. Akan tetapi ini bukan pertama kalinya tiga platform itu mengalami down di tahun 2021, karena hal serupa juga terjadi pada bulan Maret.

Saat itu, Facebook, Instagram dan WhatsApp tidak dapat di-refresh dan para pengguna juga tidak dapat mengunggah postingan.

Akan tetapi tidak semua pengguna yang gagal mengakses tiga platform tersebut, karena down hanya terjadi di beberapa negara Asia, Afrika dan Eropa.

Sebagai informasi tambahan, down pada Facebook, Instagram dan WhatsApp kali ini tidak separah tahun 2019. Saat itu, Facebook tidak bisa diakses selama lebih dari 24 jam.

Dilansir dari The Verge, down pada Facebook dua tahun lalu ditangani dengan waktu yang cukup lama, hal tersebut menyebabkan bisnis kecil dan kreator yang menggunakan Facebook kehilangan pendapatan cukup besar.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments