Friday, November 22, 2024
spot_img
HomeSportResult World Cup 2022, Argentina Kalah Dari Arab Saudi, Messi Terpukul dan...

Result World Cup 2022, Argentina Kalah Dari Arab Saudi, Messi Terpukul dan Sakit Karena Kalah

INAKINI.COM – Result World Cup 2022 yang mana pertandingan antara Arab Saudi dan Argentina menghasilkan skor 2-1 untuk kemenangan Arab Saudi.

Menjadi pukulan telak bagi Argentina yang mana hasilnya kurang memuaskan di laga awal World Cup 2022.

Linoel Messi merasakan pukulan telak dan sakit dimana timnas Argentina harus menelan kekalahan 201 dari Arab Saudi. Pada laga Grup C Piala Dunia 2022 dilangsungkan di Stadion Lusail Iconic pada 22 November 2022 memperlihatkan performa Argentina yang terlihat banyak mendapat tekanan.

Baca Juga : Result World Cup 2022, Arab Saudi Kalahkan Argentina 2-1, Raja Salman Umumkan Hari Libur Nasional

Argentina memulai laga dengan alur yang terlihat ideal. Bahkan La Albiceleste tersebut mampu mendapat skor awal 1-0 berkat tendangan pinalti Lionel Messi di menit ke 10.

Namun, situasi terlihat berbeda di babak kedua yang mana Arab SAudi dapat mencetak dua gol membuat skor menjadi 2-1.

“ini pukulan yang sangat berat, kekalahan yang menyakitkan tetapi kami harus tetap percaya diri,” kata Messi dilansir dari halaman France24.

“Tim ini tidak akan menyerah, kami akan berusaha mengalahkan Meksiko,” tambah Messi.

Messi juga memberi penjelasan seputar performa di laga Argentina vs Arab Saudi tersebut. La Pulga sendiri menilai timnya bermain seerti terburu-buru sehingga tidak dapat meraih hasil terbaik.

Baca Juga : MU Resmi Putus Kontrak Dengan Ronaldo, Kemana CR7 Akan Berlabuh?

Terlihat tim asuhan Lionel Scaloni ini tidak dapat memanfaatkan secara maksimal semua pendekatan taktik Arab Saudi yang mana bermain dengan garis pertahanan tinggi.

“Kami tahu Arab Saudi adalah tim yang berisikan pemain bagus yang memindahkan bola dengan baik dan memainkan garis pertahanan tinggi,” tambah Messi.

“Kami tetap beradaptasi dengan itu tetapi kami sedikit terburu-buru. Tidak ada alasan kami lebih bersatu dari sebelumnya,” kata Messi.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments