Tuesday, April 30, 2024
spot_img
HomeBusinessPrediksi 2023 Ada Resesi Kecil, Elon Musk Tidak Jual Saham Tesla 2...

Prediksi 2023 Ada Resesi Kecil, Elon Musk Tidak Jual Saham Tesla 2 Tahun ke Depan

INAKINI.COM – CEO Tesla, Elon Musk telah memberi klarifikasi bahwa tidak akan menjual saham perusahaan dalam kurun waktu dua tahun ke depan.

Elon Musk sendiri beranggapan bahwa ekonomi akan berada di kondisi resesi serius pada tahun 2023 mendatang hingga permintaan barang-barang mahal akan lebih rendah.

Pernyataan dari CEO Tesla tersebut terjadi ketika aksi jual saham Tesla semakin tinggi karena rasa khawatir mengenai lemahnya permintaan mobil listrik, fokus pada Twitter, hingga adanya penjualan saham dilakukan CEO Tesla tersebut.

Baca Berita Lainnya :

“Saya tidak akan menjual saham Tesla sampai saya tidak tahu mungkin dua tahun dari sekarang. Jelas bukan tahun depan dalam keadaan apa pun, dan mungkin bukan tahun sesudahnya,” kata Musk pada Minggu 25 Desember 2022 dilansir dari Reuters.

Sebelumnya Elon Musk telah berjanji tidak jual saham Tesla sebelum kemudian menjualnya.

Musk memiliki kekayaan 40 miliar Dolar AS sejak akhir tahun lalu hingga prediksi resesi di tahun 2023 membuat Musk menahan dan tidak menjual sahamnya. ***

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments