Friday, November 22, 2024
spot_img
HomeSportSempat Duel Sengit, Hasil Korea Masters 2022 : Pramudya/Yeremia Kalah Dari Duo...

Sempat Duel Sengit, Hasil Korea Masters 2022 : Pramudya/Yeremia Kalah Dari Duo Malaysia

INAKINI.COM – Pertarungan sengit antara Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan tidak dapat melaju di babak 32 besar karena kalah dari Tan Kian Meng/ Tan Wee Kiong dengan skor 11-21. 21-16, dan 20-22.

Dari pertandingan tiga set tersebut performa dari Pramudya/Yeremia sendiri terlihat cukup apik di game ketiga. Namun sayangnya dari performa di set ketiga tersebut tidak bisa menghantarkan mereka melaju ke babak selanjutnya.

Bertanding di Gwangju Womens University Stadium, pada Rabu (13/4/2022) pagi WIB yang mana Pram/Yeye sebutan lain dari Pramudya/Yeremia sendiri terlihat belum panas di awal set pertama sehingga banyak kesalahan sendiri dibuat hingga membuat jarak skor cukup jauh 1-6.

Baca Juga : Hasil Babak 32 Besar Korea Masters 2022 : Leo/Daniel Terhenti Kalah Dari Wakil China

Penampilan dari pasangan Malaysia Meng/Kiong sendiri terlihat apik dan rapih dengan melakukan serangan dengan mendapatkan interval pertama dengan skor 11-5.

Setelah jeda interval pertama set awal Pram/Yere sendiri belum bisa keluar dari tekanan dan justru membuat jarak skor semakin menjauh 7-14. tekanan terlihat lebih besar dari kubu Pram/Yere, sehingga dari performa di set kedua masih belum dapat dimaksimalkan.

Dominasi Meng/Kiong sendiri terlihat kental di set awal sehingga mereka bisa mendapatkan set pertama dengan skor 21-11.

Masuk ke game kedua dimana pasangan Indonesia bisa menampilkan performa lebih lepas dan menyerang lebih berani. Bola cepat dan juga strategi serangan lebih tajam membuahkan hasil dimana jarak interval skor menjadi 8-4.

Baca Juga : Ingin Perjalanan Mudik Lebih Nyaman, Install 5 Aplikasi Prakiraan Cuaca Antisipasi Hujan Berikut Ini

Akan tetapi performa dari Pram/Yere sendiri terlihat mengendur sehignga dari pasangan Malaysia dapat menyamakan kedudukan dengan skor 8-8. Beruntung dari performa dan konsistensi Pram/Yere masih terus dipertahankan sehingga dapat merebut interval set kedua dengan skor 11-8.

Setelah interval set kedua selesai pertarungan sengit tersaji dari dua pasangan pemain tersebut. Saling mengejar angka terjadi akan tetapi serangan lebih maksimal Pram/Yere membuat skor menjadi lebih unggul 18-15.

Serangan terus berlanjut dimana pasangan Garuda membuat Meng/Kiong tidak mengembangkan strategi sehingga Pram/Yere berhasil merebut set kedua dengan skor 21-16.

Masuk ke set ketiga dimana pertandingan penentu terlihat lebih agresif dari kedua pasangan tersebut. Skor imbang sempat terjadi 10-10 sebelum akhirnya Pram/Yere bisa unggul satu angka 11-10 hingga membuat interval game ketiga terlihat cukup unggul.

Setelah istirahat, kedua pasangan saling serang dan lebih lepas dalam melakukan serangan. Saling mengejar angka terjadi hingga terdapat momen menyamakan kedudukan dari dua belah pihak 15-15.

Baca Juga : Mengenai Korban Tunjungan Plaza 5 yang Terbakar, Ini Pernyataan Polisi

Akan tetapi Pram/Yere sepertinya tidak bisa mempertahankan konsistensinya dalam menyerang karena terlihat masih kehabisan stamina.

Tidak langsung menyerah dimana kedua pasangan sempat mendapat skor sama di set ketiga yakni 20-20.

Hanya saja dari poin kritis tersebut Pram/Yere sendiri tidak bisa mendulang poin tambahan hingga harus mengakui keunggulan pasangan Malaysia dengan skor 22-20.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments