Tuesday, May 21, 2024
spot_img
HomeAutomotiveCuri Start! Nissan Kucurkan Dana 252 Triliun Rupiah Untuk Fokus Bangun Mobil...

Curi Start! Nissan Kucurkan Dana 252 Triliun Rupiah Untuk Fokus Bangun Mobil Listrik

Produksi mobil listrik hingga sekarang masih didominasi oleh brand terkenal dan pastinya membutuhkan biaya besar. Namun, kabar baru dari Nissan Motor Co memiliki rancangan ataupun strategi besar dalam memainkan peran untuk mobilitas listrik terutama dalam memproduksi mobil listrik.

Kabarnya dari sumber Hindustan Times, Nissan sendiri telah mempersiapkan modal mencapai 17.6 miliar Dolar AS ataupun setara angka Rp 252 triliun untuk rencana lima tahun ke depan.

Tujuan akhir dari Nissan sendiri adalah mampu memproduksi kendaraan listrik sebagai salah satu produk unggulan. Kepastian kendaraan listrik dari Nissan bisa diproduksi memang perlu mencermati bagian tertentu.

Sehingga dari produk Nissan Leaf menjadi produk dengan penawaran paling awal di pasaran. Kemudian dari pabrikan Jepang tersebut juga mencari langkah tepat untuk memperluas opsi lebih baik dan bertenaga pada sisi baterai.

Karena itu Nissan sendiri telah mencari sebanyak 23 model baru yang bisa dihadirkan ke depan setidaknya pada tahun 2030 mendatang. Nissan sendiri juga memberi beberapa prediksi bahwa ada setidaknya 15 mobil listrik yang akan diproduksi secara masal.

Dilansir dari CEO Nissan Motor Co, Makoto Uchida membeberkan bahwa Nissan sendiri telah memiliki keunggulan tersendiri selama 10 tahun dari berbagai pesaing berat kami. Kemudian ada pemanfaatan dari aspek pengalaman hingga dapat mempercepat perubahan dari investasi lebih besar.

Sekarang adalah waktu tepat bagi Nissan untuk bisa memperluas pangsa pasarnya ke teknologi mobil listrik hingga menciptakan satu momen terbaik untuk masa depan sebagai pabrikan mobil listrik ternama.

Dalam 23 model mobil baru di tahun 2030 nantinya 15 memiliki teknologi bertenaga baterai penuh ataupun BEV. Saat ini Nissan telah meluncurkan versi SUV Ariya yang sudah dipamerkan ke dunia dan telah siap diresmikan di pasar tertentu.

Banyak kalangan menilai perusahaan mobil dengan teknologi listrik ataupun baterai saat ini telah mampu bersaing dengan permainan Tesla yang sudah lebih dulu meluncurkan berbagai versi. Karena itu cara terbaik dari Nissan untuk dapat bersaing dan mengungguli adalah memproduksi mobil listrik dengan berbagai keunggulan.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments