Thursday, November 21, 2024
spot_img
HomeTechnologyCatatan Terbaik, Samsung Kuasai Penjualan Level Global 2022, Posisi Dua Ada Apple

Catatan Terbaik, Samsung Kuasai Penjualan Level Global 2022, Posisi Dua Ada Apple

INAKINI.COM – Catatan terbaik berhasil didapatkan Samsung sebagai produsen teknologi dari Korea Selatan yang berada di peringkat atas penjualan global di tahun 2022.

Didasarkan pada data International Data Corporation (IDC) dilansir pada Senin 6 Februari 2023, bahwa Samsung masih terus mengirimkan ponsel mencapai 260,9 juta unit.

Bahkan angka penjualan tersebut sama dengan 21.64 persen realisasi pengiriman ponsel di tahun 2021 lalu.

Baca juga : Jadi Member di OnlyFans Demi Anak, Ibu Ini Raup Untung Rp 9 Miliar

Meskipun mendapat catatan baik, angka total pengiriman smartphone Samsung masih alami penurunan mencapai 4.1 persen bila dibandingkan satu tahun lalu.

Faktor penyebab terjadinya penurunan pengiriman ponsel pada tahun 2021 ini masih dianalisa. Bahkan di tahun 2021 Samsung masih bisa mengirimkan smartphone mencapai 272,1 juta unit.

Posisi kedua masih ada Apple yang mana perusahaan tersebut mendapat catatan pengiriman ponsel mencapai 226.4 juta unit. Pada jumlah pengiriman Apple tersebut mengalami penurunan mencapai 4 persen dibandingkan tahun 2021 mencapai angka 235,8 juta unit.

Baca Juga : Breaking News, Korban Jiwa Gempa di Turki Capai 3.800 Orang

Posisi ketiga ditempati Xiaomi dengan catatan pengiriman ponsel mencapai 153.1 juta unit, kemudian disusul Oppo dengan total pengiriman ponsel 103.3 juta unit ke seluruh dunia.

Di bawah Oppo terdapat Vivo yang berhasil mencatatkan angka pengiriman ponsel mencapai 99 juta unit.

Dilansir dari IDC bahwa ada data penurunan yang disebabkan permintaan ponsel di tahun lalu mengalami penurunan cukup besar.

Baca Juga : Gempa M5,2 Guncangn Banten, BMKG : Tidak Ada Potensi Tsunami

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments