Bencana gempa mengguncang daerah Banten dan sekitarnya dengan besaran magnitudo mencapai 6.7SR. Sampai saat ini ada laporan beberapa daerah mengalami kerusakan di rumah warga. Sehingga pihak PT Perusahaan Listrik Negara ataupun PLN memastikan bahwa sistem kelistrikan di daerah Jawa, Bali, dan Madura masih aman.
Gempa magnitudo 6.7 telah mengguncang Kabupaten Sumur, Banten, Jumat 14 Januari 2022 kurang lebih pada pukul 16.05WIB
Dilansir dari pernyataan Executive Vice President Komunikasi Korporat dan TJSL PLN, Agung Murdifi menjelaskan bahwa ada laporan dari tim lapangan secara umum kondisi kelistrikan di daerah Jawa, Madura, dan Bali masih dalam kondisi aman.
Untuk memastikan kondisi di lapangan, pihak PLN langsung menurunkan tim, kemudian anggota tim telah bertugas untuk memastikan sendiri seperti apa infrastruktur kelistrikan terutama di bagian Banten masih tetap diperhitungkan terutama di daerah Banten dan sekitarnya untuk bisa tetap beroperasi.
Daya yang bisa dipasok ke sistem kelistrikan Jawa-Madura-Bali masih sebesar 24,5 GW. Kemudian Agung sendiri telah menghimbau kepada semua masyarakat untuk bisa tenang dan juga tidak panik.
Semua pelanggan dapat melaporkan dari akses aplikasi PLN Mobile ataupun menghubungi Contact Center PLN 123 yang mana terdapat gangguan kelistrikan yang sudah dialami di sekitarnya.
Beberapa data terbaru dari BMKG memperhitungkan bagaimana pusat gempa masih berada di Kabupaten Sumur, daerah Banten dengan kekuatan magnitudo mencapai 6.7 gempa yang berlangsung selama 30 detik dan tidak berpotensi tsunami.
Sampai saat ini aliran dan pasokan listrik di sekitar Banten masih tetap bekerja normal sehingga tidak ada kekhawatiran penurunan pasokan daya ataupun gangguan yang berarti.