Monday, May 6, 2024
spot_img
HomeBusinessPresiden Jokowi Optimis dan Yakin Indonesia Sanggup Hadapi Tantangan Ekonomi 2022

Presiden Jokowi Optimis dan Yakin Indonesia Sanggup Hadapi Tantangan Ekonomi 2022

Kondisi ekonomi di berbagai negara termasuk Indonesia dalam menghadapi kondisi tidak mudah akibat pandemi Covid 19 sampai saat ini terus mengalami perbaikan.

Secara perlahan di tahun 2021 Indonesia mendapat beberapa kondisi cukup membalik dari aspek ekonomi meskipun ada beberapa bagian belum mendapat optimasi untuk membantu sektor ekonomi.

Presiden Joko Widodo sendiri telah mengakui bahwa ekonomi Indonesia di tahun 2022 akan menghadapi banyak tantangan. Meskipun akan menghadapi banyak tantangan, Presiden Jokowi tetap optimis bisa menyelesaikan semua tantangan yang bisa dihadapi dengan kerja keras dan semangat kerja.

Tantangan apapun bagi Indonesia termasuk adanya varian baru Covid 19, kemudian tapering off, dan inflasi dapat memberi gangguan pada ekonomi Indonesia. Hanya saja Presiden masih merasa yakin bahwa Indonesia bisa mendapatkan banyak poin keuntungan meskipun tidak mudah.

Dilansir dari pernyataan Presiden Jokowi pada Senin 3 Januari 2022, memberi informasi bahwa akan ada banyak tantangan baik dari varian kasus Covid 19 Omicron yang mana terus memberi tekanan pada sektor ekonomi.

Beberapa opsi dari kenaikan inflasi, tapering off, sampai kehilangan kontainer di mana-aman hingga negara lain yang mengalami krisis energi membuat gangguan di sektor ekonomi.

Sehingga tantangan inilah membuat rakyat Indonesia dan pemerintah harus memiliki semangat kerja keras tinggi hingga dapat mengatasi semua masalah.

Jokowi sendiri juga menganggap bahwa Indonesia memiliki potensi untuk mengatasi berbagai macam tantangan yang selama ini bisa dilalui dengan kerja keras.

Semangat kerja keras dalam bersama-sama menghadapi tantangan inilah yang dapat merubah semua kondisi buruk menjadi lebih baik.

Jokowi sendiri juga memberi informasi bahwa ada capaian positif ekonomi Indonesia sepanjang 2021 seperti halnya neraca perdagangan Indonesia yang mendapat angka surplus mencapai 34.4 miliar dolar AS dengan periode Januari sampai November 2021. nilai ekspor Indonesia dari year on year bisa naik sebesar 49.7 persen.

Tidak hanya itu, dari keyakinan konsumen juga mengalami peningkatan dari Maret 2021 mencapai 11.3,8 menjadi 118.5 di bulan November. Tentu dengan semua pencapaian positif dalam neraca ekonomi memberi bukti bahwa Indonesia masih mampu bertahan di situasi pandemi Covid 19 hingga menjadi salah satu poin utama dimana masyarakat juga mendapat peningkatan ekonomi.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments