Klasemen sementara perolehan medali PON XX Papua 2021 hingga Rabu (6/10), Jawa Barat menyalip raihan DKI Jakarta di posisi pertama.
Jawa Barat telah mengumpulkan 149 medali hingga sekarang.
Sebanyakk 149 medali Jawa Barat terdiri dari 50 emas, 45 perak, dan 54 perunggu.
Jawa Barat tidak bisa duduk nyaman di singasananya karena dibuntuti DKI Jakarta yang mengoleksi 134 medali.
DKI Jakarta memiliki 47 emas, 40 perak, dan 47 perunggu. DKI Jakarta punya peluang cukup besar untuk kembali ke posisi pertama yang sempat ditempati mereka beberapa waktu lalu.
Namun, DKI Jakarta juga harus berhati-hati seperti Jawa Barat. Sebab, tuan rumah, Papua, membuntuti DKI Jakarta di posisi ketiga.
Sejauh ini, Papua telah mengoleksi 108 medali. Papua mampu mendapatkan 46 emas, 22 perak, dan 40 perunggu hingga 6 Oktober 2021.
Berikut daftar rangking provinsi peraih medali PON XX Papua 2021 hingga 6 Oktober 2021:
- Jawa Barat: 50 emas, 45 perak, 54 perunggu
- DKI Jakarta: 47 emas, 40 perak, 47 perunggu
- Papua: 46 emas, 22 perak, 40 perunggu
- Jawa Timur: 42 emas, 35 perak, 35 perunggu
- Jawa Tengah: 14 emas, 24 perak, 28 perunggu