INAKINI.COM – Pertandingan sektor tunggal putra dalam babak kualifikasi Indonesia Masters 2022 mempertemukan Chico Aura Dwi Wardoyo dengan perwakilan dari Mesir, Adham Hatem Elgamal.
Bertanding dari babak kualifikasi kekuatan Chico dalam menghadapi Adham terlihat cukup ketat di set kedua.
Kemenangan atas wakil Mesir tersebut membuat Chico langsung melaju ke babak utama. Pertandingan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Selasa 7 Juni 2022 siang WIB.
Chico berhasil meraih kemenangan dari perlawanan Elgamal dengan dua set langsung 21-14 dan 21-18.
Baca Juga : Pemerintah Dorong Pemahaman Publik Mengenai Agenda G20 Indonesia
Chico memperlihatkan penampilan lebih stabil dan tenang di awal gim pertama. Chico memberi perlawanan ke Elgamal di set awal terlihat cukup kerepotan menghadapi serangan Chio.
Keunggulan Chico di awali pada skor 4-2 atas wakil Mesir dan terus memimpin sampai interval.
Chico sempat mendapat perlawanan dari Elgamal yang mana mampu memperpendek jarak angka sebelum masuk interval awal.
Namun Chico sendiri mampu konsisten memberi serangan hingga memimpin skor 11-7 sekaligus memimpin di set awal atas Elgamal.
Baca Juga : Hari Ini, Kevin/Marcus dan Kawan-Kawan Bertanding di Indonesia Masters 2022
Setelah internval set pertama Chico mendapat perlawanan dari Elgamal, akan tetapi masih dapat diatasi.
Hasilnya Chico mampu menutup set pertama dengan kemenangan 21-14.
Chico memperkuat serangan dan pertahanan setelah masuk ke set kedua. Penampilan apik dari Chico di awal gim kedua berhasil melaju lebih awal dengan skor 5-3.
Elgamal tidak tinggal diam karena sudah kalah di set pertama, sehingga dalam perlawanan set kedua skor imbang menjadi 14-14 terjadi.
Pertahanan Chico sempat tidak stabil, sehingga Elgamal mampu menyamakan kedudukan.
Chico kembali menampilkan performa terbiak dengan memimpin 17-15 hingga akhirnya Chico mampu menutup gim kedua dengan kemenangan 21-18.