Cukup banyak perhatian dari beberapa daftar kandidat sebagai Kepala Otorita IKN Nusantara yang mana terdapat daftar nama populer seperti Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Bahkan beberapa nama juga menjadi kandidat yang nantinya bisa mendapat potensi sebagai Kandidat Kepala Otorita IKN Nusantara.
Kang Emil sendiri menyatakan tidak ingin berandai-andai dahulu seputar jabatan tersebut. Apabila masih tidak ada pernyataan resmi dari Presiden Joko Widodo, maka dari pihak Ridwan Kamil masih belum bisa memastikan dan tidak ingin berandai-andai.
Baca Juga : Presiden Dorong Investasi Pada Ekonomi Digital Indonesia
Dilansir dari pernyataan Ridwan Kamil setelah selesai menghadiri Zulhas Award di Perpustakaan Nasional, Jl Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat pada Sabtu 29/1/2022 menjelaskan bahwa belum ada komunikasi dengan Presiden, sehingga masih belum mau menjawab sesuatu yang belum pasti.
Presiden Joko Widodo sebelumnya memberi informasi bagaimana kriteria calon kepala otoritas IKN Nusantara yang mana pernah menjadi kepala daerah kemudian berlatar belakang keilmuan arsitek. Alhasil dari pernyataan tersebut ada sejumlah perkiraan nama yang dinilai mempunyai kemampuan dan juga kriteria seperti disebutkan oleh Presiden Joko Widodo.
Tidak hanya dari nama Gubernur Jawa Barat saja, tetapi ada beberapa tokoh lain juga menjadi kandidat kuat menjadi Kepala Otoritas IKN Nusantara diantaranya Menteri Sosial Tri Rismamarani yang menjadi Wali Kota Surabaya, Gubernur Aceh Nova Iriansyah, kemudian Wali Kota Makassar Danny Pomanto.
Sampai saat ini belum ada kepastian yang membuat prediksi dari Kepala Otoritas IKN Nusantara bisa diperhitungkan. Namun dari penjelasan Presiden Joko Widodo memang mengarah kuat ke Ridwan Kamil, namun kita masih belum bisa memprediksi secara tepat seperti apa konsep dan keputusan dari Presiden Joko Widodo.
Baca Juga : Kementerian Kesehatan Terbitkan Sertifikat Vaksin Internasional Sesuai Standar WHO