Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo, melantik 39 pemimpin baru Kantor Pusat dan Perwakilan Bank Indonesia, pada Selasa (18/01) secara virtual.
Pelantikan pejabat di BI merupakan bagian dari transformasi organisasi dan sumber daya manusia guna memperkuat efektivitas organisasi dan pelaksanaan tugas.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur BI menyampaikan 3 pesan.
- Penugasan yang diberikan kepada pejabat baru disesuaikan dengan kompetensi dan tuntutan tugas lembaga sebagai bentuk kontribusi kepada negara
- Penguatan komposisi kepemimpinan yang didukung oleh kesesuaian karakter kepemimpinan guna mendukung pelaksanaan tugas
- Pengembangan potensi kepemimpinan di masa depan
Lebih lanjut Gubernur Perry memberikan pesan khusus kepada pemimpin yang baru dilantik.
- Jabatan adalah amanah yang harus dijalankan dengan sebaik-baiknya. Pemimpin BI diharapkan mampu memimpin diri sendiri, agar mampu menjadi pemimpin yang lebih baik dan bermanfaat bagi orang lain dan negara.
- Pemimpin perlu menciptakan legacy dengan senantiasa melakukan yang terbaik dan menciptakan karya-karya
- Pemimpin perlu menciptakan kader pemimpin baru di masa depan
Adapun, daftar nama pemimpin BI yang dilantik adalah:
- Doddy Zulverdi sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Sumatera Utara
- Yati Kurniati sebagai Kepala Departemen Kebijakan Makroprudensial
- Dicky Kartikoyono sebagai Kepala Departemen Manajemen Strategis dan Tata Kelola
- Edi Susianto sebagai Kepala Departemen Pengelolaan Moneter
- Farida Peranginangin sebagai Kepala Perwakilan BI London
- Solikin M. Juhro sebagai Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter
- Pribadi Santoso sebagai Kepala Departemen Keuangan
- Amanlison Sembiring sebagai Kepala Departemen Pengelolaan Logistik dan Fasilitas
- Muh. Anwar Bashori sebagai Kepala Departemen Sumber Daya Manusia
- Rudy Brando Hutabarat sebagai Kepala Departemen Internasional
- Yoga Affandi sebagai Kepala Departemen Institut Bank Indonesia
- Rahmat Dwisaputra sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Jawa Tengah
- Decymus sebagai Kepala Perwakilan BI New York
- Debrina Widianti sebagai Kepala Departemen Manajemen Risiko
- Dwityapoetra S. Besar sebagai Kepala Departemen Pengelolaan Devisa
- Arief Hartawan sebagai Kepala Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah
- Imam Subarkah sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Kalimantan Selatan
- Reza Anglingkusumo sebagai Kepala Departemen Statistik
- Budiharto Setyawan sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
- Muhamad Nur sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Riau
- R. Erwin Soeriadimadja sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Sumatera Selatan
- Budiyono sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Lampung
- Yudi Harymukti sebagai Kepala Unit Khusus Pembangunan SPU, DC, dan BRS
- Ricky Perdana Gozali sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Kalimantan Timur
- Juli Budi Winantya sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Papua
- Imaduddin Sahabat sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Banten
- Yura Adalin Djalins sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Kalimantan Tengah
- Samsun Hadi sebagai Kepala Perwakilan BI Malang
- Hestu Wibowo sebagai Kepala Perwakilan BI Cirebon
- Budi Widihartanto sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Bangka Belitung
- Ronny Widjarto P. sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Gorontalo
- Rony Hartawan sebagai Kepala Perwakilan BI Purwokerto
- R. Eko Irianto sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Maluku Utara
- R. Bambang Setyo P. sebagai Kepala Perwakilan BI Balikpapan
- Bakti Artanta sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Maluku
- Yukon Afrinaldo sebagai Kepala Perwakilan BI Jember
- Gunawan sebagai Kepala Perwakilan BI Lhokseumawe
- Moch. Choirur Rofiq sebagai Kepala Perwakilan BI Kediri
- Dwiyanto Cahyo Sumirat sebagai Kepala Perwakilan BI Provinsi Sulawesi Tengah.