Friday, November 22, 2024
spot_img
HomeSportResult Australian Open 2022: Dejan dan Gloria Tumbang di Semifinal

Result Australian Open 2022: Dejan dan Gloria Tumbang di Semifinal

INAKINI.COM – Result Australian Open 2022 yang mana Dejan Ferdiansyah dan Gloria Emanuelle Widjaja masih belum berhasil lolos ke laga final.

Pada babak semifinal Australian Open 2022 terlihat Dejan dan Gloria kesulitan menghadapi pasangan ganda campuran Korea Selatan, Kim Won Ho dan Jeong Na Eun.

Pada result Australian Open 2022 di babak semifinal ini memperlihatkan performa dari Gloria dan Dejan yang terlihat cukup apik di set pertama. Namun, performa di set ketiga terlihat ganda campuran Indonesia ini mengalami kesulitan untuk mengembangkan pertandingan.

Result Australian Open 2022, Jalannya Set Pertama

Pada set pertama, terlihat Dejan dan Gloria bisa memberi ritme strategi menyerang lebih awal. Konsistensi dari menyerang dan bertahan membuat Gloria dan Dejan memimpin di interval set pertama.

Bermain di Quay Centre, terlihat Dejan dan Gloria menikmati pertandingan melawan Kim dan Jeong dengan berbagai pola serangan.

Performa dari ganda campuran Korea Selatan tersebut justr terlihat kurang apik di set pertama. Sehingga ada beberapa poin dimana Kim dan Jeong kerap melakukan kesalahan sendiri.

Setelah interval set pertama selesai, Dejan dan Gloria langsung melakukan perubahan dari serangan menjadi lebih cepat.

Alhasil perolehan angka tidak terbendung, hingga membuat Dejan dan Gloria menang dengan skor 21-14 di set pertama.

Baca Juga : Prediksi Cristiano Ronaldo Akan Dipecat MU Setelah Piala Dunia 2022, Ternyata Ini Penyebabnya

Jalannya Set Kedua

Pertandingan dilanjutkan ke set kedua yang mana Dejan dan Gloria mengalami beberapa hambatan.

Performa dari Kim dan Jeong sendiri masih terlihat memberi poin demi poin lebih cepat. Serangan di depan net membaut Kim lebih leluasa.

Sedangkan Gloria sendiri justru melakukan beberapa kesalahan sehingga membuat Kim mudah mendapatkan skor secara cepat.

Setelah interval set kedua terlihat Dejan dan Gloria terlihat ingin merubah pola serangan dan bertahan. Hanya saja Kim dan Jeong masih konsisten dengan serangannya.

Hingga akhirnya ganda campuran wakil Korea Selatan tersebut menang dengan skor 8-21.

Baca juga : Menko Airlangga: Presiden Ajak Semua Pihak di KTT APEC Untuk Bangun Ekosistem Digital

Jalannya Set Ketiga

Masuk ke set penentuan dimana Dejan dan Gloria justru tidak bisa berkembang.

Terlihat serangan dari Dejan dari belakang lapangan tidak seperti pada set pertama dan kedua. Sepertinya faktor kelelahan menjadi penyebab performa Gloria dan Dejan menurun.

Dengan mudah Kim dan Jeon bisa menambah skor secara cepat hingga berhasil menang dengan telak 8-21.

Quay Centre

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments