Friday, November 22, 2024
spot_img
HomeSportResult French Open 2022: Shesar Hiren Angkat Koper Lebih Awal, Tumbang Dari...

Result French Open 2022: Shesar Hiren Angkat Koper Lebih Awal, Tumbang Dari Kodai Naraoka

INAKINI.COM – Result French Open 2022 di pertandingan Shesar Hiren Rhustavito Vs Kodai Naraoka memberi kekalahan bagi Vito.

Dari result French Open 2022 tersebut Vito belum mampu mengatasi Kodai yang mana harus bertanding dalam tiga game.

Bertanding di Stade Pierre de Coubertin, Paris yang mana Shesar Hiren masih belum bisa mengalahkan Kodai Naraoka.

Jalannya Pertandingan di Gim Pertama

Pada set pertama, Shesar terlihat masih memberi dominasi dengan melakukan serangan demi serangan ke kubu Kodai.

Hasilnya dari beberapa skor set awal, Shesar berhasil memimpin. Hanya saja performa Kodai terlihat lebih leluasa dalam melakukan serangan.

Pergerakan Kodai terlihat lebih lincah dengan penempatan bola menyulitkan Shesar.

Setelah interval set pertama, Shesar berusaha untuk bisa mengontrol serangan dan menambah poin demi poin.

Shehsar akhirnya dapat menyudahi laga set pertama dengan skor 23-21.

Baca Juga : Result French Open 2022: Leo dan Daniel Tumbang dari Wakil Malaysia

Jalannya Set Kedua

Pada set kedua, Shesar berusaha untuk mengontrol pertandingan. Akan tetapi Kodai memberi tekanan terus menerus ke Shesar hingga sulit mengembangkan strategi. Dalam hal ini Shesar terlihat banyak mendapat tekanan sehingga mempermudah Kodai menambah angka.

Terlihat Kodai mampu memberi tekanan lebih leluasa ke Shesar. bahkan setelah interval set kedua, Shesar tidak mampu meladeni serangan dari Kodai sampai akhirnya hanya mendapat skor 9 angka membuat Kodai berhasil merebut set kedua.

Baca Juga : Result French Open 2022: Jonatan Christie Lolos Perempat Final Kalahkan Ng Ka Long Angus

Jalannya Set Ketiga

Pada set ketiga terlihat Shesar berusaha untuk memberikan tekanan demi tekanan. Hal ini memberi poin bagi Sheshar yang mampu kembali bangkit di awal set ketiga.

Performa Kodai juga terlihat konsisten dalam melakukan serangan. Karena itu dari aspek serangannya juga terlihat lebih cepat.

Setelah interval set ketiga dan perpindahan pemain, Shesar masih terus konsisten dalam serangan dan bertahan.

Kedua tunggal putra tersebut terlibat reli panjang dan akhirnya setting.

Sayangnya, Kodai berhasil mendapatkan skor selisih dua hingga memastikan kemenangan di set ketiga dengan skor 20-22.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments