INAKINI.COM – Dalam beberapa hari terakhir angka kasus aktif Covid-19 di Jakarta kembali memperlihatkan kenaikan.
Terakhir kasus aktif ataupun pasien yang masih dirawat mencapai angka 4.524 orang.
Dari pernyataan Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Dwi Oktavia menjelaskan dari kasus di Jakarta telah mengalami penambahan mencapai 442 kasus. Dia meminta masyarakat agar waspada terhadap penularan varian Omicron Sub Varian BA.4 dan BA.5.
“Sehingga jumlah kasus aktif kini sebanyak 4.524 orang. Kami turut mengimbau agar masyarakat juga mewaspadai penularan varian Omicron. Upaya 3T terus digalakkan, selain vaksinasi Covid-19 yang juga masih berlangsung dengan cakupan yang lebih luas,†kata Dwi, pada Minggu 19 Juni 2022.
Baca Juga : Gibran Kunjungi Kediaman Prabowo, Ada Hadiah Spesial Untuk Jan Ethes
Dwi juga menjelaskan dari angka positivity rate di Jakarta kini berada di angka 7.2 persen.
“Untuk positivity rate hingga persentase kasus positif dalam waktu satu minggu terakhir di Jakarta mencapai 7,2 persen. Sedangkan dari persentase kasus aktif yang secara total sudah dihitung mencapai 11.5 persen. Pihak WHO juga menjelaskan dari penetapan standar persentase kasus positif kurang dari 5 persen,†kata Dwi.