INAKINI.COM – Result Hylo Open 2022 final memberi gelar juara kepada Rehan dan Lisa. Pertandingan final memperlihatkan perjuangan Rehan Naufal Kusharjanto dan Lisa Ayu Kusumawati berjuang sampai akhir.
Laga final sebagai result Hylo Open 2022 memberi pengalaman penting bagi Rehan dan Lisa yang mampu menang dari Feng Yan Zhe dan Huang Dong Ping.
Pasangan ganda campuran baru dari Tiongkok tersebut memberi tekanan serangan ke Rehan dan Lisa. Namun, dalam dua gim Rehan dan Lisa bisa mendapat kemenangan.
Result Hylo Open 2022, Jalannya Gim Pertama
Pada gim pertama Rehan dan Lisa bisa memberi tekanan ke Feng dan Huang. Mengawali pertandingan dengan trend positif, Rehan dan Lisa bisa mendapatkan skor secara konsisten.
Terlihat Rehan mampu memberi tekanan smash maupun bola drive ke Feng. Pasangan ganda campuran baru dari Tiongkok ini terlihat belum terlalu kuat pada sisi pertahanan.
Meskipun smash dari Feng terbilang kuat, namun Rehan dan Lisa membatasi pergerakan dari Feng hingga tidak dapat mengeluarkan smash kerasnya.
Baca Juga : Zodiac Predictions: Leo 6 November 2022, Simak Informasinya
Setelah interval set pertama, Rehan dan Lisa terus memberi tekanan tanpa mengendurkan serangan. Terlihat ganda campuran wakil Tiongkok tersebut kewalahan dalam mengembalikan serangan ganda campuran Indonesia.
Akhirnya di set pertama Rehan dan Lisa bisa mendapat kemenangan dengan skor 21-17.
Jalannya Pertandingan Gim Kedua
Masuk ke gim kedua yang mana Rehan dan Lisa masih menerapkan strategi menyerang penuh ke ganda campuran Tiongkok
Trend dari pola permainan Feng dan Huang masih belum bisa berkembang. Tekanan dari Rehan dan Lisa belum bisa dikembalikan sehingga skor terus bertambah untuk ganda campuran wakil Indonesia.
Baca Juga : Masyarakat Diimbau Vaksin Booster Antisipasi Prediksi Lonjakan Kasus Covid-19 Awal Tahun 2023
Terlihat Lisa di depan net lebih agresif sehingga performa di depan net terbilang apik untuk mencetak skor.
Rehan dan Lisa mampu menuntaskan pertandingan di gim kedua sekaligus membawa pulang gelar juara Hylo Open 2022 dengan skor akhir 21-15.