INAKINI.COM – WhatsApp sebagai aplikasi messenger terus memberi fasilitas terbaik kepada pengguna.
Dalam hal ini WhatsApp terus mengembangkan fitur terbaru salah satunya kemungkinan untuk bisa memperbaiki kesalahan pengetikan setelah dikirim.
Saat ini fitur edit sepertinya akan segera bisa diakses di dalam WhatsApp.
Pengguna WhatsApp sendiri masih belum bisa melakukan editing di dalam sebuah pesan.
Sedangkan pengguna WhatsApp sendiri hanya dapat menghapus pesan saja sebelum membuat pesan baru dan dikirimkan.
Baca juga : Cara Basmi Tuntas Ketombe Berkerak, Cepat Tangani Agar Tak Ganggu Penampilan
Saat ini ada informasi bahwa aplikasi WhatsApp ini akan memberi fitur terbaru edit pesan di dalam versi berbeda.
Dari beta WhatsApp fitur tersebut bisa dilakukan pada versi 2.22.2012.
Dilansir dari WABetainfo, WhatsApp sendiri sudah bekerja untuk menghadirkan versi stabil yang mana tersedia untuk semua orang, melansir dari Gizchina kamis 22 September 2022.