Dari pihak Menteri Koordinator Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan sendiri juga menambahkan dari keputusan menaikkan harga BBM masih berada di tangan Presiden Jokowi.
Pastinya Luhut kemabli menegaskan bahwa Pemerintah telah membuat skema untuk menyesuaikan harga demi kurangi beban subsidi yang kian membengkak.
“Pemerintah masih menghjitung skenario penyesuaian subsidi dan kompensasi energi dengan memperhatikan dampak terhadap masyarakat. Langkah yang disimulasikan termasuk skenario pembatasan volume,†kata Luhut pada Minggu 21 Agustus 2022.
Beberapa faktor masih diperhitungkan Pemerintah dan terus membuat perhitungan secara hati-hati. Sebab dari perubahan kebijakan subsidi hingga kompensasi energi juga membutuhkan pertimbangan beberapa faktor diantaranya kondisi fiskal, tingkat inlfasi, hingga pemulihan ekonomi.
Baca Juga : PSI dan Golkar Silahturahmi Politik, Airlangga Akui Masih Proses Pendekatan