Sedangkan kesalahan dari Loh Kean Yew mampu dimanfaatkan oleh Chou hingga mengambil kemenangan dengan skor 21-16.
Maju di set kedua, Loh Kean Yew langsung memegang kendali permainan. Performa Chou sendiri terlihat menurun di game kedua karena tertinggal jauh.
Baca Juga : Update Kasus Positif Covid-19, Sabtu 11 Juni 2022 Bertambah 574 Orang
Chou akhirnya belum bisa keluar dari tekanan Loh, sehingga kendali permainan terlihat dikuasai oleh Loh.
Serangan diberikan Loh Kean Yew sampai unggul 11-2. Smash keras lurus di sisi backhand Chou membuat Loh mendapatkan game poin 20-6.
Kemenangan set kedua milik Loh Kean Yew setelah mendapat kemenangan 21-8 hingga memperpanjang asa di set ketiga.
Masuk ke set ketiga, persaingan sengit terjadi karena banyak reli panjang untuk mendapatkan satu poin saja.
Terlihat kombinasi smash keras dengan kombinasi permainan net diterapkan Loh Kean Yew untuk menaklukkan Chou.
Hanya saja dari strategi bermain net tersebut membuat Loh merasa kesulitan untuk mengikuti pola bermain Chou.
Alhasil Chou mampu unggul di interval gim ketiga dengan skor 11-9.
Chou lalu mendapat keunggulan setelah masuk skor 15-12 setelah interval. Hanya saja Loh tidak ingin membiarkan Chou mengembangkan permainan sehingga kedudukan bisa disamakan 16-16 sebelum berbalik unggul 17-16.