Thursday, November 21, 2024
spot_img
HomeBUMNErick Thohir Berikan Apresiasi Mitra BUMN, Sinergitas BUMN Dengan Swasta Dan UMKM

Erick Thohir Berikan Apresiasi Mitra BUMN, Sinergitas BUMN Dengan Swasta Dan UMKM

INAKINI.COM – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memberikan apresiasi kepada mitra BUMN yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan bisnis dan operasional BUMN, sehingga BUMN dapat merealisasikan kinerja secara lebih efektif dan efisien.

Apresiasi ini diberikan langsung oleh Menteri BUMN Erick Thohir dalam acara Apresiasi Mitra BUMN Champion 2022 yang dihadiri langsung oleh Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, jajaran pejabat Kementerian BUMN, Direksi BUMN dan para Mitra BUMN di Grha Pertamina, Jakarta pada Senin (9/5).

Menteri BUMN, Erick Thohir dalam sambutannya mengatakan, acara ini diselenggarakan untuk mempererat sinergitas BUMN dengan Swasta dan UMKM. Indonesia, lanjut Erick, sejatinya memiliki kekuatan luar biasa yaitu Sumber Daya Alam dan Pasar yang dapat membantu BUMN, Swasta dan UMKM untuk mendukung pemulihan dan pertumbuhan ekonomi pascapandemi.

“Sudah seharusnya ada konsolidasi dimana pemerintah yang sekarang memiliki roadmap besar harus dikesinambungkan, tidak hanya peran pemerintah dengan Swasta dan UMKM, tetapi juga peran BUMN dengan Swasta dan UMKM sebagai mitra. Kita tidak boleh terbelah di sana-sini yang akhirnya tidak menjadi kekuatan kita sendiri sebagai sebuah bangsa,” ujar Erick.

Erick berterima kasih kepada mitra yang berkolaborasi dengan BUMN dalam membentuk ekosistem usaha yang dapat memberikan manfaat dan kontribusi positif terhadap perekonomian. Menurut Erick, sudah bukan waktunya lagi BUMN menjadi menara gading di tengah tantangan disrupsi digital.

“Inilah kenapa saya ingin mengapresiasi yang namanya Mitra Champion 2022 ini. Kita juga ingin memastikan bahwa mitra-mitra ini bisa kita andalkan untuk BUMN Go Global, ini bukan sebuah injakan yang muluk-muluk, kalau bangsa lain saja bisa membuat ekosistem sebagai fondasi negaranya kenapa kita tidak bisa. Kita sebagai negara yang memang mayoritas di Asia Tenggara sebagai fondasi terbesar apakah ekonomi, jumlah penduduk atau pun market, sinergitas ini menjadi hal yang tak terelakan,” ujar Erick.

“Ini yang saya ingin tawarkan kenapa juga saya berharap kita BUMN bersama mitranya duduk sejajar saling melayani dengan baik, karena ini sebuah era kolaboratif, supaya kita bisa menjadi pesaing global tidak hanya menjadi raja di kampungnya saja. Saya yakin kalau kita mau antara Swasta dan UMKM dengan BUMN bisa menciptakan yang namanya ekosistem untuk Indonesia,” lanjut Erick.

Erick berharap dengan adanya acara ini, BUMN dengan Swasta dan UMKM dapat melakukan 3 hal secara bersama-sama, yaitu:

  1. Memperbaiki hubungan dengan win-win solution mengingat BUMN akan didorong menjadi perusahaan global dengan sinergitas yang terjalin antar kedua belah pihak
  2. Membangun keberpihakan kepada produk dalam negeri, yakni TKDN melalui para mitranya
  3. Penting sekali BUMN memiliki mitra yang 1 visi, yaitu mitra yang transparan dan profesional

“Kita tidak mau ke depan ketika kita bermain global, kita konsolidasikan TKDN kita, tapi ternyata kita mempunyai mitra yang kurang baik. Kerja sama BUMN dengan Mitra menjadi sebuah hal penting karena itu saya juga nantinya akan membuat blacklist kepada mitra yang nakal-nakal, karena saya tidak mau ke depan BUMN jadi ajang koruptif,” tegas Erick.

Apresiasi Mitra BUMN Champion 2022 diberikan melalui rangkaian proses seleksi dan penilaian yang dilakukan dengan dasar kinerja kemitraan tahun 2021. Terdapat 268 mitra yang diusulkan 12 klaster BUMN untuk menjadi Mitra BUMN Champion 2022, dan selanjutnya dari hasil seleksi diperoleh 41 mitra yang diberikan apresiasi oleh Kementerian BUMN pada tahun ini.

41 mitra BUMN tersebut terdiri atas 9 mitra sebagai Kreditur/Investor, 8 mitra sebagai Distributor/Broker, 12 mitra sebagai Pemasok/Vendor, dan 12 mitra sebagai Customer/Buyer.

Terdapat dua kategori dari sisi coverage usaha, yakni mitra nasional yang sebagian besar atau seluruhnya lingkup usahanya di dalam negeri dan mitra global untuk cakupan usaha atau bisnis mitra BUMN yang sebagian besar menjangkau di luar Indonesia.

Untuk kelas usaha sendiri terbagi dalam tiga kategori yaitu anak perusahaan atau yang terafiliasi dengan BUMN, usaha besar swasta, dan mitra kelas UMKM. Sementara dari pola atau jenis hubungan kemitraan dengan BUMN dikelompokkan menjadi empat kategori sesuai dengan lingkup kerja sama dengan BUMN yakni Mitra Kreditur/Investor yang menunjang fasilitas pendanaan BUMN baik dalam bentuk pinjaman ataupun investasi, Mitra Distributor/Broker yang mendukung usaha BUMN baik selaku distributor ataupun agen/broker, Mitra Pemasok/Vendor yang menyediakan berbagai kebutuhan barang atau jasa yang dibutuhkan BUMN dalam menjalankan aktivitas usahanya, dan Mitra Customer/Buyer yang merupakan pengguna produk yang dihasilkan oleh BUMN.

Berikut daftar Mitra BUMN Champion 2022 yang berhasil memperoleh apresiasi:

I. National Champion

A. Kategori Kreditur/Investor

Kelas Usaha BUMN, berdasarkan peringkat :

  1. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
  2. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk
  3. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk

Kelas Usaha Swasta, berdasarkan peringkat :

  1. PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk
  2. PT Bank Central Asia Tbk
  3. PT Bank Permata Tbk

B. Kategori Broker/Distributor

Kelas Usaha BUMN, berdasarkan peringkat :

  1. PT Bank Mandiri Taspen
  2. PT Kimia Farma Trading & Distribution
  3. PT Semen Indonesia Distributor

Kelas Usaha Swasta, berdasarkan peringkat :

  1. PT Trinusa Travelindo (Traveloka)
  2. PT Sinar Indahjaya Kencana
  3. PT Bimaruna Abadi

Kelas Usaha UMKM, berdasarkan peringkat :

  1. PUSKUD Jawa Barat
  2. KUD Margarahayu

C. Kategori Pemasok/Vendor

Kelas Usaha BUMN, berdasarkan peringkat :

  1. PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk
  2. PT Wijaya Karya (Persero) Tbk
  3. PT Pertamina Patra Niaga

Kelas Usaha Swasta, berdasarkan peringkat :

  1. PT Mastersystem Infotama
  2. PT Master Steel Manufactory
  3. PT Rizki Anugerah Pratama

Kelas Usaha UMKM, berdasarkan peringkat :

  1. PT Filtras Indonesia
  2. PT Visi Duta Mandiri
  3. Gabungan Kelompok Tani Tebu – H.Suhariyono

D. Kategori Customer/Buyer

Kelas Usaha BUMN, berdasarkan peringkat :

  1. PT Perusahaan Listrik Negara (Persero)
  2. PT Pertamina (Persero)
  3. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk

Kelas Usaha Swasta, berdasarkan peringkat :

  1. PT Pama Persada Nusantara
  2. PT AM/NS Indonesia
  3. PT Goautama Sinarbatuah

Kelas Usaha UMKM, berdasarkan peringkat :

  1. PT Hikmah Alam Sentosa
  2. Ramayana Bakery Surabaya
  3. Bento Group Indonesia (Bento Kopi)

II. Global Champion – Kelas Usaha Swasta

Kategori Kreditur / Investor, berdasarkan peringkat :

  1. Sumitomo Mitsui Banking Corporation SG
  2. PT Bank HSBC Indonesia
  3. PT Bank DBS Indonesia

Kategori Pemasok / Vendor, berdasarkan peringkat :

  1. Sinovac Life Sciences Co Ltd
  2. British Petroleum (BP) Berau Ltd
  3. PT ZTE Indonesia

Kategori Customer / Buyer, berdasarkan peringkat :

  1. Century Commodities Solution (CCS) Pte Ltd
  2. Chiyoda International
  3. Ameropa Asia Pte Ltd

Dalam proses seleksi pemberian apresiasi ini, yang dinilai tidak hanya aspek kontribusi kepada BUMN, tetapi juga memperhatikan track record dari para mitra tersebut dengan menggunakan database yang ada serta sumber informasi pendukung lainnya.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments